
Saat menjalani puasa, tubuh kita sejatinya sedang melakukan “rehat” untuk detoksifikasi. Dan secara alami proses pencernaan melakukan penyesuaiaj selaam sebulan di bulan Ramadan.
Setelah Idul Fitri, kita kembali lagi menjalanai aktifitas tubuh yang normal, yaitu pola asupan makanan kembali seperti sebelum ramadan. Tentu hal itu akan memengaruhi beberapa hal dari metabolisme tubuh kita.
Bagaimana kita menjaga tubuh kita tetap sehat dengan perubahan pola makan setelah lebaran?
Makan makanan ini di Hari Lebaran sebenarnya enak, tapi Tentu kita tidak boleh berlebihan. Pasalnya, saat lebaran konsumsi santan dan makanan berlemak acapkali menjadi tradisi makanan di sebagian besar masyarakat Indonesia.
Pola makanan manis, bersantan, berlemak saat lebaran dan hari-hari setelah lebaran dalam jumlah banyak dapat menyebabkan diabetes, diare, maag, bahkan tekanan darah tinggi. Jadi saat lebaran usai, penting bagi kita untuk mengatur pola makan kembali agar tubuh tetap sehat dan berenergi.
Manfaat Puasa Ramadan
Puasa di bulan suci Ramadan adalah kesempatan yang sangat baik untuk membersihkan tubuh. Namun, banyak orang yang tidak merasakan manfaatnya, karena mengisi meja makan mereka dengan makanan tidak sehat yang tinggi gula dan lemak.
Puasa menghilangkan lemak dan racun dari hati dan tubuh. Karbohidrat setiap makanan diubah menjadi energi oleh tubuh kita. Itu mulai mencari sumber energi lain, setelah enam jam berpuasa, dengan demikian membakar lemak yang tersimpan.
Ketika hari raya Lebaran beraneka ragam makanan yang enak dan nikmat disajikan seperti ketupat, opor ayam, rendang dan sambal goreng ati kentang. Hari Lebaran tentu tidak lengkap tanpa hidangan yang bisa disantap ketika berkumpul bersama keluarga.
Saat mengonsumsi makanan asin, manis, atau gorengan ketika setelah Lebaran, kita akan kehilangan salah satu manfaat puasa yang baik bagi kesehatan tubuh.
Setelah Lebaran, kembali ke rutinitas semula dengan mengonsumsi makanan sehari 3 sampai 4 kali sehari. Setelah menjalankan puasa Ramadan selama sebulan bisa menjadi tantangan bagi tubuh. Pasalnya, selama tiga puluh hari kemarin makan di pagi hari ketika sahur dan berbuka puasa di malam hari selama.
Bagaimana kita mengatur pola makan pasca lebaran agar tubuh kita tetap sehat?
1. Kurangi Asupan Gula dan Karbohidrat
Setelah puasa sebulan penuh dan langsung mengonsumsi makanan lezat saat Lebaran, mungkin banyak orang merasa sulit untuk mengurangi asupan gula dan karbohidrat. Namun, seringkali sangat penting guna agar tubuh kembali sehat dan berenergi.
Ganti sumber karbohidrat dari nasi putih menjadi nasi merah atau kentang rebus, dan mengurangi makanan yang tinggi gula seperti kue dan minuman manis.
2. Konsumsi Banyak Sayur dan Buah
Sayur dan buah mengandung banyak vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi tubuh untuk menjaga kesehatan. Selain itu, serat pada sayur dan buah juga dapat membantu memperlancar pencernaan. Maka dari itu, pastikan untuk mengonsumsi banyak sayur dan buah setelah Lebaran.
3. Batasi Konsumsi Makanan Olahan dan Siap Saji
Makanan olahan dan siap saji mengandung banyak bahan pengawet dan bahan kimia lainnya yang tidak sehat bagi tubuh. Jika ingin mengatur pola makan pasca Lebaran, sebaiknya batasi konsumsi makanan olahan dan siap saji dan pilih makanan yang segar dan alami.
4. Perbanyak Minum Air Putih
Air putih sangat penting bagi tubuh karena dapat membantu menghilangkan racun dari tubuh dan menjaga kelembapan kulit. Setelah Lebaran, perbanyaklah minum air putih agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik.
5. Makan dalam Porsi Kecil namun Sering
Makan dalam porsi kecil namun sering dapat membantu menjaga kadar gula darah dan menjaga metabolisme tubuh tetap lancar. Sebaiknya makan dalam porsi kecil 5-6 kali sehari agar tubuh tetap terjaga kesehatannya.
6. Olahraga Secara Teratur
Olahraga sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh dan membakar kalori. Setelah Lebaran, sebaiknya mulai rutin berolahraga seperti jogging, bersepeda, atau berenang. Dengan olahraga secara teratur, itu dapat membantu membakar kalori dan menjaga tubuh tetap sehat.
7. Tetap Jaga Keseimbangan Nutrisi
Terakhir, jangan lupa untuk tetap menjaga keseimbangan nutrisi dalam pola makan. Tubuh membutuhkan nutrisi yang seimbang dari berbagai macam jenis makanan, seperti karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral.
Jadi itulah beberapa kiat untuk menciptakan pola makan yang baik pasca Lebaran agar tetap sehat. Jangan lupa untuk rutin berolahraga untuk mengontrol berat badan dan selalu menjaga kebugaran tubuh. Olahraga juga memperkuat sistem kekebalan tubuh sehingga tidak mudah terserang penyakit.
Share This Post
Subscribe To Our Newsletter
Artikel Menarik Lainnya
Rekomendasi
Tips Parenting
26 Desember 2021 | Admin
Rasa percaya diri erat hubungannya dengan harga diri – self esteem. Sebuah buku yang diterbitkan pada tahun 1969, di mana psikolog Nathaniel Branden berpendapat bahwa sebagian besar masalah mental atau emosional yang dihadapi orang dapat ditelusuri kembali ke harga diri yang rendah.
Selengkapnya
26 Desember 2021 | Admin
6 Nopember 2021 | Admin
Menentukan dan memilih calon sekolah bagi anak-anak hendaknya tidak sekedar memilih, tidak sekedar mengikuti pandangan umum, tidak sekedar mengacu pada standar fisik dan atau pendapat yang mengidentikkan pembiayaan dengan pelayanan secara mutlak.
Selengkapnya
6 Nopember 2021 | Admin